STRUKTUR ARRAY

 1.  Defenisi array

Perhatikan dan simak baik – baik  penjabaran berikut ini :



Terdapat 1 buah rak buku yang memiliki 5 buah laci dengan ukuran yang sama. Masing – masing laci dapat menampung buku sebanyak 20 buku, adapun total buku maksimal pada arak tersebut adalah : 100 buku.  

Kronologi penyimpanan buku dalam setiap laci memiliki konsep kerja yang sama dengan metode penyimpanan data dalam array.

Laci kita anggap sebagai sebuah tempat untuk menampung buku. Jika kita menganggap array adalah laci, maka array dapat kita katakan sebagai tempat untuk menampung nilai/value.

Buku disini sebagai nilai/value, dan laci disini dapat dikatakan sebagai array.

Perhatikan urutan laci di atas, baik laci ke 1,2,3 sampai dengan 5. Dalam konsep array, angka 1 sd. 5 dapat dikatakan sebagai indeks, laci tersebut hanya boleh diisikan dengan buku. Hal ini dikarenakan karena array merupakan sebuah tempat untuk menampung nilai/value yang sama jenisnya.


'Jika di laci ke 1 kamu isi baju, maka laci ke 2 s.d 5 juga diisikan baju.


''Jadi, dapat kita simpulkan bahwa pengertian array adalah sebuah tempat dalam bahasa pemrograman pascal yang dapat menyimpan lebih dari satu nilai/value dengan tipe data yang sama dalam urutan indeks.''

Perhatikan kembali rak buku di bawah ini

Di laci indeks ke 1 , jumlah buku = 4

Di laci indeks ke 2 , jumlah buku = 8

Di laci indeks ke 3 , jumlah buku = 10

Di laci indeks ke 4 , jumlah buku = 5

Di laci indeks ke 5 , jumlah buku = 3

 

Dalam program pascal, penulisan notasinya dapat dibuat seperti di bawah ini :

Laci[1], Laci[2], Laci[3], Laci[4], Laci[5].

 

2.   Format deklarasi array

Var namaarray : array [indeksawal..indeksakhir] of tipe data;

 

Contoh :

Var laci : array [1..5] of integer;

 

Ket.

Laci adalah nama variable array,

[1..5] adalah banyaknya indeks array

Integer merupakan tipe data untuk elemen dalam tiap laci.


3.   Contoh penggunaan array

Ketikkan program berikut ini, dan kirimkan hasilnya ke google classroom

Uses crt;

Var laci : array [1..5] of integer;

Begin

Clrscr;

Laci[1] := 4;

Laci[2] := 8;

Laci[3] := 10;

Laci[4] := 5;

Laci[5] := 3;

Writeln('jumlah buku pada laci ke 4 adalah :', laci[4]);

Readln;

End.

 

Untuk lebih memahami, silahkan ubah – ubah nilai pada tulisan yang ditebali berikut ini :

 

Writeln('jumlah buku pada laci ke 4 adalah :', laci[4]);

 

NB : Gantikan angka 4 tersebut dengan angka indeks 1,2,3, dan 5, dan lihat masing – masing berapa jumlah buku ditiap indeks array tersebut. 
 


Silahkan dicatat materi di atas dibuku catatan, dan dicoba kodenya di aplikasi pascal kalian, jangan lupa kirimkan filenya via google classroom, jika ada pertanyaan silahkan tinggalkan pesan di kolom komentar, atau boleh juga chat via wa. sekian dan terima kasih.

Komentar

  1. Nama: Muhammad tahmid
    Kelas : X TKJ-B
    Hadir buk

    BalasHapus
  2. Riana khairunnisa, X TKJ B hadir

    BalasHapus
  3. Nazwa Dwi Devania, X-RPL -Hadir Bu-

    BalasHapus
  4. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  5. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  6. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

FUNCTION DENGAN PARAMETER - TUGAS II

Function dengan parameter - PASCAL

FUNCTION - PASCAL